Lima Aplikasi Keamanan Android Anti Maling

Konten [Tampil]
Hp Android pada saat ini menjadi kebutuhan pokok dalam keseharian, saat baru bangun tidur saja pertama kali yang kita cari adalah smartphone. Maka dari itu banyak pengembang aplikasi membuat sebuah aplikasi untuk memenuhi kebutuhan kita, seperti edit foto atau video, sosial media, dan untuk keamanan hp android kita sendiri. Baca juga Penyebab Smartphone Cepat Panas.

Nah, kali ini salah satu aplikasi keamanan yang bisa mengambil gambar foto maling yang dikembangkan adalah aplikasi keamanan di smartphone android. Berikut ini ada beberapa aplikasi pengaman HP Android dari pencuri atau teman kita yang sering ngepoin hp anda. Baca juga Melacak HP Hilang

Aplikasi keamanan di android yang bisa mengambil foto maling di android bisa anda download dan instal melalui Playstore atau situs web yang resmi agar terhindar dari virus malware. Berikut ini daftar lima aplikasi android yang bisa mengambil gambar foto maling di android sebagai berikut.
Hidden Eye 

1. Hidden Eye

Aplikasi keamanan pertama yabg bernama Hidden Eye ukuran untuk aplikasi ini kecil 2 sampai 3 MB jadi jangan kuatir bila memori anda akan penuh. Aplikasi ini akan mengambil gambar foto yang akan ngepoin hp anda  aplikasi ini akan berfungsi jika salah membuka kunci pasword yang sudah anda atur. Dan uniknya lagi apabila ada yang mau berniat jahat terhadap smartphone anda, aplikasi ini akan membunyikan alarm apabila salah memasukkan pasword lebih dari tiga kali. Baca juga : Kode Rahasia Smartphone.
CrCrookCatch

2. CrookCatcher

Yang kedua adalah aplikasi android untuk meningkatkan keamanan smartphone android anda, yakni aplikasi yang bernama CrookCatcher. Aplikasi ini akan bekerja saat ada orang yang membuka kunci pasword secara paksa, aplikasi ini akan mengambil gambar foto sang pencuri atau teman anda saat salah membuka kunci pasword yang sudah anda atur. Uniknya aplikasi ini setelah mengambil foto kemudian akan mengirim foto sang pencuri beserta lokasi smartphone anda melalui email yang sudah anda registrasikan. Baca juga Cara Download Video Instagram Terbaru.
Prey Anti Theft 

3. Prey Anti Theft

Untuk mencegah agar smartphone android anda tidak dapat diakses secara tanpa ini. Mudah, tinggal anda instal aplikasi android keamanan bernama Prey Anti Theft. Dengan begini dijamin tingkat keamanan hp anda lebih tinggi. Pada aplikasi ini bekerja untuk semua sistem operasi utama, sehingga anda akan mampu melacak tindakan smartphone anda dari tempat yang jauh. Uniknya fitur pada aplikasi ini akan memberikan anda gambar foto seseorang yang akan mencoba membuka sandi dari layar hp android anda.
Third Eye 

4. Third Eye

Yang keempat aplikasi security yang bisa digunakan untuk keamanan hp android anda adalah Third Eye, aplikasi ini akan berfungsi jika salah membuka kunci pasword yang berupa PIN, Pattern, atau Password, dan akan mengambil gambar foto sang pelaku. Uniknya selain mengambil foto aplikasi ini akan memberi notifikasi bahwa smartphone android anda telah dibuka secara paksa dalam artian salah memasukkan pasword saat membuka kunci.
Lockwatch

5. Lockwatch

Yang terakhir adalah aplikasi keamanan di android yang bernama Lockwatch, aplikasi ini akan meningkatkan keamanan smartphone android anda, pada aplikasi ini akan membuat anda tahu lokasi dan wajah seseorang yang telah mengambil smartphone android anda. Kemudian data dan lokasi sang pencuri yang mencoba membuka secara paksa smartphone android anda akan dikirim melalui email, jadi anda akan dengan mudah menemukan hp anda dan si pencuri tersebut. Baca juga Cara Memperpanjang Usia Baterai.

Demikian beberapa aplikasi keamanan android anti maling yang bisa meningkatkan keamanan smartphone android anda dari pencuri. Semoga lima aplikasi android yang bisa mengambil gambar foto maling tersebut bisa membuat anda lebih waspada dengan Smartphone Android.

0 Response to "Lima Aplikasi Keamanan Android Anti Maling"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel